Pegawai BLUD Dinas Kes Bandung, web https://dinkeskabbdg.unpad.ac.id/syarat_cara

2016-11-23 08:35:35

Membutuhkan bidan 40 orang dan Rekam Medis 62 orang

Bidan
  1. Pendidikan D3 Kebidanan;
  2. IPK Minimal 3,00 dalam skala 4;
  3. Memiliki Surat Tanda Register Bidan (STRB) yang masih berlaku;
  4. Mampu mengoperasikan komputer;
  5. Akreditasi perguruan tinggi minimal B.
  Rekam Medis
  1. Pendidikan D3 Rekam Medis;
  2. IPK Minimal 3,00 dalam skala 4;
  3. Memiliki Surat Tanda Register (STR) yang masih berlaku atau surat keterangan dalam proses yang dikeluarkan oleh organisasi profesi atau MTKP;
  4. Menguasai dan terampil mengoperasikan komputer;
  5. Akreditasi perguruan tinggi minimal B.
  1. Pelamar melakukan pendaftaran seleksi dengan cara mengisi formulir pendaftaran secara online di internet. Ketentuan dan cara pendaftaran secara online dapat dibuka pada website: https://dinkeskabbdg.unpad.ac.id
  2. Informasi seleksi Pegawai BLUD Non-PNS di Lingkungan Dinkes Kabupaten Bandung dibuka tanggal 22 November 2016 sampai dengan 27 November 2016 ;
  3. Akses pendaftaran online dibuka mulai 24 November 2016 pukul 08:00 WIB dan berakhir tanggal 29 November 2016 pukul 16:00 WIB (di luar ketentuan waktu tersebut tidak akan diproses/ditolak);
  4. Sebelum melakukan pendaftaran online calon pelamar harus sudah memiliki:
    1. Alamat email yang masih aktif;
    2. Mengisi biodata;
    3. File hasil scan pas foto 4 x 6 cm berwarna (penampilan formal/resmi) ukuran maksimal 100 Kb dengan tipe/format file.jpg;
    4. File hasil scan halaman ijazah dan transkrip nilai;
    5. File hasil scan akreditasi institusi perguruan tinggi;
    6. File hasil scan halaman depan STR/STRB dan sertifikat kompetensi bagi dokter, dokter gigi, bidan, rekam medis, profesi ners yang masih berlaku (sesuai dengan formasi yang dilamar, berukuran maksimal 800 Kb dengan tipe/format file .jpg)
  5. Pelamar yang telah dinyatakan berhasil melakukan pendaftaran seleksi akan dapat mendowload/mencetak Tanda Bukti Pendaftaran. Pada tanda bukti pendaftaran terdapat Nomor Tanda Bukti Pendaftaran (kode alfa numerik) yang dapat digunakan untuk mendowload dan mencetak Kartu Peserta Ujian;
  6. Pelamar dapat melihat pengumuman hasil verifikasi administrasi pada tanggal 1 Desember 2016;
  7. Kartu Peserta Ujian didownload/dicetak sendiri oleh peserta pada tanggal 1 - 2 Desember 2016.
  8. Perhatikan dan ikuti semua ketentuan/petunjuk yang tercantum pada Kartu Peserta Ujian;
  9. Panitia hanya menerima pendaftaran seleksi yang sesuai dengan persyaratan dan tatacara pendaftaran seleksi;
  10. Pelamar dapat melihat tempat dan lingkungan ujian pada tanggal 3 Desember 2016 sesuai dengan yang tercantum pada kartu peserta ujian;
  11. Hanya pelamar yang memiliki Kartu Peserta Ujian yang dapat hadir mengikuti ujian.
  12. Ujian dilaksanakan pada hari Minggu, 4 Desember 2016 di Universitas Padjadjaran Kampus Jatinangor.
  13. Pengumuman kelulusan tanggal 13 Desember 2016 di website: http://www.kesehatan.bandungkab.go.id.